Kecerdasan Aritmatika harus didukung dengan kecerdasan lainnya, karena setiap insan mempunyai kecerdasan ganda yang harus terus dikembangkan, salah satunya cerdas tentang lingkungan. Demikian penegasan Ketua Himaprodi Pendidikan Matematika FKIP Unisma Syafi’i ketika sambutan pemberangkatan kegiatan Bakti Lingkungan, Minggu (8/4/2018).
“Kegiatan bakti lingkungan ini mengangkat tema “Sayang Alam, Sayang Lingkungan, Sayang Masa Depan” sebagai bentuk kepedulian mahasiswa Matematika sesuai dengan visi dan misi FKIP untuk mencetak guru professional berakhlakul karimah.” Tegas Syafi’i.
Kegiatan yang dilaksanakan di Pantai Teluk Asmara Sendang Biru ini juga melakukan kegiatan pembelajaran di SMP TPN Sendang Biru. Ketua Panitia, Saudara Rohman, menyampaikan dengan adanya acara ini baik dari pengurus maupun dari mahasiswa Matematika lainnya bisa memberikan kontribusi yang baik untuk kegiatan Himaprodi dan untuk masyarakat, dan yang terpenting memberi kemanfaaatan kepada orang lain.
Salah satu peserta menyampaikan sangat senang dapat mengikuti kegiatan ini untuk melatih kepedulian terhadap lingkungan untuk masa depan yang lebih baik. Ujar mahasiswi dari kelas 2A.
Kegiatan yang di lakukan dalam bakti ligkungan ini bekerja sama dengan pihak pantai untuk membersihkan seluruh pesisir pantai Teluk Asmara dan memberikan sedikit pengetahuan tentang Matematika kepada adik-adik siswa SMP PTN Sendang Biru dan dilanjutkan dengan bercocok tanam bersama, yang menunjukkan bahwa kegiatan ini perduli dengan sekolah daerah pesisir pantai.
Sisi lain pihak pengelola pantai mengucapkan ribuan terima kasih kepada Unisma yang telah melaksanakan kegiatan di pantai Sendang Biru ini. “Kami berterima kasih kepada pihak Himaprodi Pendidikan Matematika FKIP UNISMA karena dengan adanya kegiatan ini, akan sangat membantu dan dapat menimbulkan kesadaran pengunjung akan pentingnya menjaga kebersihan pantai.” Tegasnya yang tidak mau disebut namanya itu.